Sabtu, 24 Oktober 2015

LATAH

Diposting oleh Rumah Kopi di 14.30
    Foto: By @Amirul Nikmah

Semenjak munculnya postingan mengenai cara menabung yang unik, rupanya banyak menginspirasi teman-teman pengguna sosmed yang akhirnya latah melakulan hal serupa. Tak ketinggalan mereka yang bekerja di Taiwan. Yap! Sepertinya, masyarakat kita mudah sekali terjangkit virus ikut-ikutan. Kata orang jawa sih, "Rubuh gedang". Untungnya, hal yang ditiru ini baik. So far jika sanggup mengaplikasikannya dalam jangka waktu lama, pasti keren. SEMANGAT!

Setiap fenomena baru, pastilah ada pro dan kontra. Aku sendiri sih, bukan termasuk di antara golongan keduanya. Setiap orang memiliki hak personal atas apa yang hendak dilakukannya. Menabung adalah investasi. Investasi sendiri bagiku tidak melulu dalam bentuk penyimpanan uang seperti itu. Aku mah pengennya menggendutkan investasi amalan, bekal hidup di akherat sana. Investasi itu berupa mensejahterakan orangtua. Eciiieee udah mewarisi ilmunya Mamah Dedeh

Sempat greget juga waktu melihat beberapa postingan wira-wiri di beranda. Mereka yang sudah terinspirasi, langsung mengaplikasikannya. Tak lupa, sekonyong dipamerkannya di khalayak dumay pada umunya. Ih! Bikin sirik tauk! Sirik tandanya ingin begitu tetapi tidak mampu. :(

Well! Mungkin ini terlalu naif jika dalam hati aku berkata, please lah! Pikirkan juga mereka  yang hidupnya tidak seberuntung kalian. Yang mau beli makan saja susahnya tak karuan. Boro-boro menyisihkan uang untuk ditabung, buat beli shampo aja bingung. Itu mah aku banget. :(

Ini serius. Aku salah satu orang yang kurang beruntung itu, yang tidak punya receh untuk ditabung. Bagaimana bisa menabung? Sementara, hasil kerjaku satu bulan, hangus sesaat kuterima slip gajian. Meskipun begitu ada hal yang tak kalah menyenangkan. Iya! Kebahagian seorang anak, jika bisa mentransfer uang buat Ibu-Bapak. Walaupun gajianku hangus di hari  sama saat menerimanya, tak apalah ... Yang penting rumah kebeli, bisa ikut asuransi. Uwuwuuuuu senang sekali! ^_~

Demikian nyinyir hari ini, sampai jumpa esok hari. :D


0 komentar:

Posting Komentar

 

Rumah Kopi Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei | web hosting